Asiknya Kuliah Tugas - Ngerjain tugas bareng temen sampek malem minum kopi tetep hepi.

Friday, October 14, 2016

Cara Menemukan dan Memulai Microsoft Office Word

6:00 PM Posted by Hawari Muhtarom No comments
Manajemen Informatika - Politeknik Negeri Lampung.
Microsoft Office Word merupakan apilkasi pengolah kata yang sering digunakan dikalangan masyarakat. Dalam proses kerja yang akan kita lakukan biasanya kita terlebih dahulu mencari aplikasi microsoft wordnya terlebih dahulu. Berikut ini yang akan kita bahas cara menemukan dan memulai microsoft office word.

1.A CARA MENEMUKAN MICROSOFT OFFICE

Banyak beberapa cara yang bisa digunakan untuk menemukan Microsoft Office, Didalam Microsoft Office memiliki beberapa program pengeloah kata, angka, presentasi dan lainnya. Berikut ini adalah cara menemukan Microsoft Office di Windows 8 :


1) Menemukan Microsoft Office di Apps Windows 8

Untuk cara yang pertama bisa menggunakan atau menekan tombol windows 8 dipojok kiri.




Setelah itu kita bisa menekan terlebih dahulu tanda panah yang mengarah kebawah untuk menemukan Microsoft Office.





Kemudian kita bisa menarik scrol bar vertikal kearah kanan hingga menemukan aplikasi-aplikasi dari Microsoft Office tersebut.





2) Menemukan Microsoft Office dengan Mencari di Program Files : C

Untuk cara kedua kita bisa menggunakan tombol kombinasi  Windows + E atau dengan menekan gambar Files Explore menggunakan cursor  .

Selanjutnya setelah itu akan muncul partisi hardisk kita, dan kita bisa langsung memilih Local Disk C untuk mencari Microsoft Officenya.




Untuk mencari Microsoft Office setelah memilih Local Disk C maka kita harus pilih Program Files (x86)





Jika kita sudah memilih Program Files (x86) untuk tahapan selanjutnya kita bisa memilih Microsoft Office.





Untuk bisa menemukan aplikasi-aplikasi Microsoft Office kita harus memilih Office12 .





Dan kita pun bisa menemukan aplikasi-aplikasi Microsoft Office tersebut seperti Microsoft Office Outlook, Microsoft Office Power Point, Microsoft Office Publisher dan masih banyak lainnya.



1.B CARA MEMULAI APLIKASI  MICROSOFT OFFICE WORD
Microsoft Office Word merupakan salah satu aplikasi dari Microsoft Office. Untuk memulai atau menjalankan Microsoft Office Word juga ada beberapa cara. Berikut cara-caranya:

1) Memulai dengan Menggunakan Shortcut atau Icon.


Sangatlah mudah untuk cara yang pertama ini yaitu dengan cara mengklik Shortcut atau Icon Microsoft Word di Dekstop kita.





Setelah kita klik Shorcut tersebut otomatis akan membuka jendela baru Microsoft Office Word.





2) Memulai Aplikasi Microsoft Office Word di Apps Windows 8


Cara memulai Microsoft Office Word yang kedua ini dengan cara mencari aplikasinya di Apps Windows 8, jika untuk Windows 7 bisa ditemukan di All Program Microsoft Office.  Untuk memulainya klik Windows dibagian pojok kiri.




Lalu kita bisa menekan tanda panah untuk menuju ke Apps Windows 8.





Setelah menekan tanda panah tersebut, kita bisa menggeser scrool bar vertikal ke arah kanan untuk menemukan Microsoft Office Word tersebut.




3)Memulai Aplikasi Microsoft Office Word dengan Search di Windows 8

Untuk cara yang ketiga juga bisa dilakukan dengan menuliskan kata kunci di search Windows 8 dengan cara terlebih dahulu kita klik Windows 8 dibagian pojok kanan. Lalu dengan klik tombol Search dipojok kanan atas.

Selanjutnya kita menuliskan kata kunci "Word", tunggu beberapa detik pasti akan muncul Aplikasi Microsoft Office Word tersebut.  Untuk memulainya tinggal klik saja.



0 comments:

Post a Comment